seperti apa tanda tanda kehamilan

Tanda-tanda kehamilan 1 Minggu Seperti Apa?

Jumat, 16 Mei 2014

Kehamilan merupakan suatu rezeki yang diberikan oleh Tuhan kepada manusia. Orang yang baru menikah tentunya ingin segera memiliki momongan atau bayi. Untuk mendapatkan momongan dengan cepat, Anda dapat melakukannya dengan trik berhubungan badan pada saat masa subur. Namun dalam tulisan kali ini tidak akan membahas bagaimana cara cepat untuk mendapatkan bayi, tapi akan membahas tanda-tanda kehamilan pada usia janin satu minggu.

Tanda-Tanda Kehamilan


Ketika indung telur dibuahi, maka akan terbentuk janin pada rahim. Untuk mengetahui apakah indung telur Anda sudah dibuahi atau belum, Anda dapat melihatnya atau merasakannya setelah usia janin satu minggu.

Ketika janin sudah dalam kandungan selama satu minggu, Anda akan merasakan perubahan baik secara fisik ataupun non fisik. Tanda kehamilan satu minggu secara fisik diantaranya yaitu adanya perubahan fisik dari mulai payudara dan juga bentuk perut. Perut Anda akan terlihat semakin buncit. Buncit karena ada janin berbeda dengan buncit karena kegemukan. Jika terdapat janin pada rahim Anda, perut Anda akan lebih buncit dan ketika duduk perut Anda tidak ada lipatannya. Berbeda dengan buncit karena kegemukan, jika kegemukan, maka ketika duduk akan terbentuk lipatan di perut.

Selain perubahan pada perut, payudara juga akan mengalami perubahan sebagai tanda kehamilan yang cukup kasat mata. Payudara Anda akan terasa lebih kencang dan juga lembut. Mengencangnya payudara ini disebabkan oleh hormon pada tubuh yang semakin meningkat. Karena produksi hormon semakin meningkat tidak hanya perubahan fisik saja yang akan Anda rasakan ketika sedang hamil usia satu minggu, mood Anda juga akan berubah. Anda akan merasa lebih moody seperti pada saat Anda mengalami PMS atau Pra Menstruasi. Selain moody, Anda juga akan lebih sensitif dari pada biasanya. Tanda kehamilan ini dapat Anda rasakan ketika mencium bau menyengat. Jika biasanya hidung Anda tidak terlalu sensitif dengan bau yang menyengat, ketika hamil satu minggu Anda akan sangat sensitif dengan bau-bau yang menyengat.

Tanda-tanda kehamilan satu minggu yang dapat Anda rasakan dengan mudah yaitu morning sickness. Morning sickness adalah kondisi dimana Anda merasa mual hanya pada pagi hari. Mual yang Anda rasakan berbeda dengan mual biasanya dan hanya akan Anda alami pada pagi hari saja. Namun wanita dengan kondisi kesehatan tertentu dapat mengalami mual pada minggu pertama sebagai tanda awal kehamilan sepanjang hari. Selain mual pada minggu pertama sebagai tanda kehamilan, Anda akan merasakan bahwa nafas Anda pendek-pendek. Hal ini dikarenakan, Anda memerlukan oksigen yang lebih banyak karena ada janin dalam kandungan Anda.

Jika Anda merasakan tanda-tanda kehamilan yang seperti dijelaskan diatas, bisa jadi Anda sedang mengandung janin dengan usia kandungan satu minggu atau lebih. Untuk memastikannya Anda dapat melakukan tes urine dengan menggunakan tespack. Agar lebih yakin Anda dapat langsung memeriksakannya ke bidan ataupun dokter. Dengan pemeriksaan secara langsung, Anda dapat memastikan tanda kehamilan Anda, apakah mengalami kehamilan atau tidak.

Kesimpulannya: Tanda-tanda kehamilan satu minggu dapat dilihat dari perubahan fisik dan juga non fisik yang Anda rasakan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 




seperti apa tanda tanda kehamilan